Peringati Hari Pramuka ke-59 dilaksanakan Secara Daring

0
10
Peringatan hari Pramuka di Ngawi dilaksanakan secara daring.
Space Iklan

NGAWI | GADING.NEWS — Dalam masa pandemi Covid-19,Pemerintah Ngawi peringati Hari Pramuka Ke – 59 Tahun 2020 secara virtual, yang di gelar di Pendopo Wedya Graha, Rabu (12/08/2020).

Dihari pramuka ini mengambil tema ” Peran Gerakan Pramuka Ikut Membantu dalam Penanggulangan Bencana Covid-19 dan Bela Negara “.

Peringatan kali ini, diikuti serentak oleh 34 kelompok peserta Kwartir Daerah se Indonesia termasuk Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan Pramuka Kabupaten Ngawi.

Upacara peringatan ini dipimpin Presiden RI, Joko Widodo dari Istana Negara, Jakarta, sedangkan Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Pramuka, Budi Waseso di Gedung Pandan Sari Taman Rekreasi Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur.

Dikesempatan ini, Budi Waseso mengungkapkan bahwa alasan upacara peringatan Hari Pramuka kali ini dilakukan secara virtual karena untuk mencegah penularan Covid-19, sekaligus implementasi protokol kesehatan, “Peringatan Hari Pramuka ke – 59 ini, dilakukan dengan menyesuaikan kondisi pandemi yaitu secara daring ” katanya.
“Dan di era pandemi Covid-19 yang berat sekarang ini, jiwa dan karakter seperti itulah yang kita butuhkan. Kita disiplin mengikuti protokol kesehatan, disiplin memakai masker, disiplin jaga jarak dan mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama disiplin melaksanakannya,” tandasnya.

Usai upacara peringatan, Wakil Bupati Ngawi sekaligus Ketua Kwarcab gerakan Pramuka Kabupaten Ngawi, Ony Anwar menyampaikan Pramuka menjadi bagian bersama Pemerintah Daerah dalam pencegahan Covid-19 di Kabupaten Ngawi, ” Karena ikut andil didalam Tim Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Ngawi, seperti ikut serta melakukan penyekatan diperbatasan, penyemprotan desinfektan, sosialisasi serta pembagian masker,” terangnya.

Ony Anwar berpesan untuk seluruh anggota Pramuka di Kabupaten Ngawi untuk selalu menanamkan pendidikan karakter terutama dalam upaya pencegahan Covid-19 di Ngawi,”terang Ony Anwar.

Share this:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here