Diknas Ngawi Lakukan Terobosan Atasi Kendala PBM di Tengah Pandemi Covid-19

0
26
KA Dinas Pendidikan Kabupaten Ngawi.
Space Iklan

NGAWI | GADING.NEWS — Dinas Pendidikan Kabupaten Ngawi, berhasil melakukan terobosan untuk mengatasi kendala belajar mengajar di tengah kondisi pandemi COVID 19.

Kepala dinas Pendidikan M.Taufiq Agus Susanto mengatakan Inovasi yang diciptakan oleh para guru yang mumpuni di lingkup Dinas ini, berupa sistem informasi manajemen pembelajaran dalam bentuk sebuah aplikasi bernama Simpel.

Simpel rencanaya secara resmi akan diluncurkan oleh bupati Ngawi Budi Sulistyono, 4 Agustus mendatang, dengan agenda mempraktekan langsung belajar mengajar kepada para siswa di beberapa sekolah menggunakan aplikasi ini.

“Simpel atau sistem informasi manajemen pembelajaran merupakan aplikasi yang dibuat oleh Dinas pendidikan Ngawi, melibatkan para guru dan Kepala Sekolah yang mumpuni di bidang IT, dengan tujuan mentransfer materi pembelajaran secara digital,” kata Kepala Dinas Pendidikan Ngawi M.Taufiq Agus Susanto, Kamis, ( 30/072020) lalu.

Simpel, sendiri merupakan aplikasi yang materinya sudah tervalidasi oleh para pengawas sesuai kurikulum yang berlaku, meliputi materi pembelajaran, digital library, evaluasi untuk siswa, serta monitoring guru.
Selanjutnya tahapan penyusunan dan validasi oleh pengawas diikuti dengan pelatihan atau sosialisasi penggunaan aplikasi tersebut kepada guru SD dan SMP di Ngawi serta pelatihan untuk admin,” terang Taufiq.

Akankah Aplikasi ini bisa menjawab semua kendala proses belajar mengajar akibat pandemi Covid 19 yang berdampak berkurangnya frekuesi tatap muka berikut kualitas yang dihasilkan?, belum ada kepastian yang sahih untuk menjawab itu.(umar)

Share this:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here